Opening

Siapa 5 Komisioner KPU Provinsi Gorontalo Terpilih ? Tunggu 16 Mei

829
×

Siapa 5 Komisioner KPU Provinsi Gorontalo Terpilih ? Tunggu 16 Mei

Sebarkan artikel ini
Femi Kristina Udoki

Editor : Sahril Rasid

GORONTALO (RG-COM)–Tim Seleksi (Timsel) Anggota KPU Provinsi Gorontalo sudah menyelesaikan tugasnya 24 Maret kemarin. Ini dengan terjaringnya 10 nama yang sudah diumumkan beberapa waktu lalu.

Bahkan 10 nama calon anggota provinsi Gorontalo yang terjaring ini sudah ada di meja KPU RI di Jakarta.

Siapa nantinya yang akan lolos ke 5 besar, sekaligus sebagai komisioner KPU periode 5 tahun berikut ? Femi Udoki menegaskan kalau soal siapa yang akan lolos ke 5 besar itu bukan tugas dari Tim Seleksi tingkat Provinsi Gorontalo

” Tugas tim seleksi sudah berakhir, saat diserahkannya 10 nama di KPU RI 24 maret kemarin’ tegas salah satu anggota timsel Femmi Kristina Udoki kepada Rakyat Gorontalo.Com kemarin.

Jadi siapa lolos 5 besar, itu sudah merupakan kewenangan penuh KPU RI,tambah Femi Udoki singkat.

Dijelaskannya, tinggal 1 tahap lagi seleksi untuk 10 nama yang lolos tersebut.

” Sesuai skedule 10 nama yang terjaring ini nantinya akan mengikuti Fit and Proper Test di KPU RI tanggal 16 Mei nanti,’ kata Femi Udoki.

Biasanya usai fit and proper test langsung diadakan pleno menentukan hasil siapa 5 orang yang terpilih. ” Tapi tergantung KPU RI nanti plenonya,” katanya lagi. **

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *