Opening

Pilgub 2024 Ajang Pertarungan Para Doktor dan Profesor

327
×

Pilgub 2024 Ajang Pertarungan Para Doktor dan Profesor

Sebarkan artikel ini
Idah Syahidah - Nelson Pomalingo - Hamim Pou - Marten Taha - Syarief Mbuinga

GORONTALO (RAGORO) – Pilgub 2024 nampaknya akan menjadi ajang pertarungan para Doktor dan Profesor. Mereka adalah Idah Syahidah yang kini bergelar Doktor, Hamin Pou juga baru meraih Gelar Doktor, sementara Marten Taha sebentar lagi akan meraih gelar Doktor.

Sementara satu satunya Cagub yang bergelar Profesor adalah Nelson Pomalingo. Ini artinya setelah 20 tahun menjadi Provinsi, Gorontalo bisa melahirkan calon-calon pemimpin yang punya gelar Doktor dan Profesor.

Menariknya lagi, Pilgub kali ini diikuti oleh politisi-politisi yang sudah sangat teruji kemampuannya. Beberapa diantaranya adalah para Bupati dan Walikota yang memimpin dua periode.

Syarief Mbuinga dua periode, Hamim dua periode, Marten dua periode, begitu juga dengan Nelson. Sementara Idah adalah satu-satunya calon dari kalangan perempuan yang punya latar belakang birokrat dan kini menjadi Aleg DPR RI.

Yang menarik adalah Syarief Mbuinga, meski belum bergelar Doktor, dia punya 3 gelar S1 dan 1 gelar S2. Para tokoh-tokoh lokal ini dianggap mampu memimpin Gorontalo dengan baik, tinggal dilihat siapa dengan siapa yang akan berpasangan dan siapa yang ada dibelakang mereka.

Seperti diketahui ada 3 partai yang punya tokoh Nasional yaitu Golkar dengan Zainudin Amali, PPP dengan Suharso Monoarfa, dan Nasdem dengan Rachmat Gobel. Jika salah satu dari 3 partai ini berkoalisi, misalnya Golkar – PPP, atau Golkar – Nasdem, atau Nasdem – PPP, maka sudah bisa dilihat kekuatannya, dan yang ramai kalau 3 partai ini berhadap-hadapan. Golkar – PDIP, kemudian PPP – PKS – Gerindra, lalu Nasdem – PAN – Demokrat. Formasi ini pasti seru jika berhadap-hadapan di Pilgub. (awal-46)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *