Headlines

Roman Nasaru Harap Disiplin Waktu Jadi Semangat Aleg Kabgor Periode Ini

71
×

Roman Nasaru Harap Disiplin Waktu Jadi Semangat Aleg Kabgor Periode Ini

Sebarkan artikel ini
{"remix_data":[],"remix_entry_point":"challenges","source_tags":["local"],"origin":"unknown","total_draw_time":0,"total_draw_actions":0,"layers_used":0,"brushes_used":0,"photos_added":0,"total_editor_actions":{},"tools_used":{"transform":1},"is_sticker":false,"edited_since_last_sticker_save":true,"containsFTESticker":false}

KABGOR – Pasca diambil sumpah bersama dua pimpinan DPRD lainnya, Zulfikar Usira (Ketua), Awaludin Pauweni (Wakil Ketua). Roman Nasaru selaku wakil ketua 1 DPRD mengucapkan terimakasih atas kembali dipercayakan akan amanah itu.

Banyak hal yang menjadi tugas dan tanggung jawab DPRD diperiode ini tentu akan menjadi semangat anggota DPRD untuk kedepan.

Namun demikian ada hal yang sedikit menjadi harapan besar dalam rangka menata DPRD oleh Wakil ketua DPRD Roman Nasaru.

Baginya ada perubahan positif di internal lembaga DPRD, terutama kedisiplinan waktu saat pelaksanaan rapat.

Hal itu disampaikannya usai Rapat Paripurna Pengucapan Sumpah Janji Pimpinan DPRD Kabupaten Gorontalo Masa Jabatan 2024-2029, yang berlangsung di ruang rapat DPRD, Senin (30/9/2024).

“Saya sudah sepakat tadi dengan Ketua DPRD untuk merapatkan hal-hal yang nantinya akan kita benahi dan perbaiki, salah satunya sial waktu. Kemarin-kemarin kalau kita rapat sering molor, paling cepat molornya itu satu hingga dua jam. Jadi ini akan kita benahi, dan itu harapan saya, ” Ujar Roman.

Roman mengungkapkan, penyebab sering molornya setiap agenda rapat itu salah satunya karena kemungkinan beberapa anggota DPRD yang rumahnya jauh dari kantor, sehingga bisa jadi keterlambatan karena itu.

“Kita usahakan ke depan tidak ada lagi rapat yang molornya hingga berjam-jam. Kita harus tepat waktu, sehingga DPRD akan menjadi contoh yang baik bagi masyarakat,” harap Roman.

Pelantikan ini dihadiri oleh Penjabat Sementara Bupati Gorontalo, Sukri Botutihe, bersama jajarannya, para anggota DPRD terpilih 2024-2029, serta undangan lainya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *