Provinsi

Harapan Rakyat dari Desa-desa Terisolir

152
×

Harapan Rakyat dari Desa-desa Terisolir

Sebarkan artikel ini
Kegiatan reses perseorangan yang dilakoni anggota tim dapil IV Boliyohuto Cs, Sun Biki, yang menjaring aspirasi hingga ke desa-desa terisolir, di kecamatan Asparaga, masing-masing desa Pangahu dan di desa Bihe, kemarin. (foto: tim/humas)

SUN BIKI, legislator 7 periode, baik di DPRD Sulawesi Utara, hingga berlanjut ke DPRD Provinsi Gorontalo, patut diacungi jempol. Dimana, meski tak muda lagi, politisi senior dari partai Golkar ini, kian intens dan bersemangat dalam melakoni setiap kegiatan reses, di daerah pemilihannya (dapil), dapil IV Kabupaten Gorontalo B, atau Boliyohuto Cs. Bahkan, tidak jarang Sun Biki justru mendatangi wilayah-wilayah, atau desa-desa yang terisolir.

Yang begitu mendambakan dukungan pembangunan dan penyelenggaraan pemerintahan, khususnya dari provinsi Gorontalo.

Buktinya, hal itu untuk kesekian kalinya, dilakoni Sun Biki, dengan menjaring aspirasi reses di desa Pangahu dan desa Bihe, yang merupakan dua desa paling terisolir di kecamatan Asparaga, kemarin.

Alhasil, ragam harapan kebutuhan dan aspirasi rakyat setempat, dijaringnya. Diantaranya, kebutuhan air minum atau air bersih, di desa Bihe. “Dimana, ada satu titik air minum, sampai 32 KK (Kepala Keluarga) yang membutuhkannya. Terlebih di musim kemarau, itu kebutuhan air sangat sulit, karena sumber air juga kering,” ungkap Sun Biki.

Sementara, di desa Pangahu, kebutuhan akan sejumlah akses jalan dan tower telekomunikasi, begitu diharapkan masyarakatnya. “Olehnya, saya berharap, ada pembangunan tower yang sudah direncanakan sejak tahun 2020 lalu, bisa terealisasi dalam waktu dekat ini,” harap Sun Biki. (ayi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *