Headlines

TK Khoiru Ummah Gelar Penamatan Angkatan VI dan Kenaikan Tingkat

415
×

TK Khoiru Ummah Gelar Penamatan Angkatan VI dan Kenaikan Tingkat

Sebarkan artikel ini

GORONTALO (RG.COM) – Sikola atau Homeschooling Group Khoiru Ummah melaksanakan penamatan siswa dan siswi tingkat Taman Kanak-kanak (TK) angkatan VI dan kenaikan tingkat TK A, PAUD dan KB.

Acara digelar di Sikola Khoiru Ummah, Kelurahan Hepuhulawa, Kecamatan Limboto, Senin (26/6) sore.

Acara diawali prosesi penamatan terhadap 9 siswa dan siswi TK B yang telah dinyatakan lulus.

Setiap orang tua siswa dan siswi mengalungkan Samir kepada anak mereka, kemudian dilanjutkan penyerahan ijazah dikemas dalam tabung wisuda secara bergantian oleh Bunda PAUD Kelurahan Hepuhulawa dan Dutulanaa, serta Pengawas TK tingkat Kecamatan Limboto.

Kepala Sekolah TK Khoiru Ummah, Ayu Sulistiani Tawaa, S.Pd mengaku bersyukur atas pelaksanaan penamatan dan penyerahan raport atau kenaikan untuk tingkat KB, PAUD dan TK A.

“Selamat kepada anak-anak didik kami yang lulus. Sehingga bisa melanjutkan ke jenjang Sekolah Dasar (SD) atau Madrasah Ibtidaiyah,” ucapnya.

Ia berterima kasih kepada Pemerintah Kelurahan Hepuhulawa dan Dutulanaa yang hadir, kemudian Korwil Kecamatan Limboto dan Pengawas Sekolah TK Kecamatan Limboto.

“Terima kasih juga khususnya kepada orang tua siswa dan siswi atas kehadirannya,” kata Ayu.

Ia mengaku, selama ini banyak perubahan mendasar yang ditunjukkan para siswa dan siswi, baik TK, PAUD dan KB Khoiru Ummah.

“Alhamdulillah banyak perubahan dari anak-anak dari awal masuk dan kini lulus, maupun yang naik kelas. Ada yang biasanya manja, kini semakin mandiri. Perkembangan mereka setiap saat meningkat ke arah lebih baik,” imbuhnya.

Ia pun berharap, perkembangan anak yang semakin baik, menjadi Sholeh-sholehah dan bisa menjadi mahkota surga bagi orang tua nantinya.

Sementara Pengawas Sekolah TK tingkat Kecamatan Limboto, Hj. Suharti Kiu, S.Pd dalam sambutannya mengaku bersyukur acara penamatan itu terlaksana.

“Alhamdulillah hari ini TK Khoiru Ummah menamatkan siswa dan siswi. Selamat kepada anak-anak. Insya Allah anak-anak ini bisa dibanggakan di 15 tahun ke depan. Menjadi kebanggaan masyarakat dan tentunya orang tua,” tuturnya.

Ia berharap, kebiasaan yan didapat selama di tingkat TK dapat terus dikembangkan di tingkat SD nantinya.

“Dan yang paling penting kebiasaan-kebiasaan itu, apa yang menjadi bimbingan guru dapat menjadi kebiasaan di rumah,” ujarnya.

Suharti juga menjelaskan, proses masuk anak didik ke tingkat SD, kini tidak lagi melewati ujian atau seleksi.

“Insya Allah anak-anak yg masuk SD itu tidak ada uji, karena mereka sudah ada pembiasan melalui belajar dan bermain sewaktu KB, PAUD dan TK,” imbuhnya.

Lebih lanjut Ia mengucapkan selamat kepada orang tua siswa yang telah memilih anak-anak mereka disekolahkan di TK Khoiru Ummah.

“Insya Allah apa yang dilakukan guru-guru adalah yang terbaik, kalaupun ada salah tingkah dan tutur, kiranya dimohonkan maaf,” kata Suharti.

Sementara itu, Kepala Kelurahan Hepuhulawa, Rahmat Manguleta, S.STP, M.AP dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, kontribusi guru dan orang tua siswa terhadap perkembangan Sikola Khoiru Ummah.

“Jujur, sejak saya sampai di kantor kelurahan (bertugas sebagai lurah), saya tahu bagaimana perjuangan yayasan dan guru-guru dari Khoiru Ummah. Kalau kami sebut, sekolah ini sekolah laskar pelangi,” tuturnya.

“Terima kasih sebesar-sebesarnya kepada ustadzah (guru-guru) yang telah mendidik anak-anak ini. Saya kira anak-anak yang dididik di sini luar biasa,” ucapnya.

Ia pun menilai, apa yang menjadi didikan selama bersekolah di TK Khoiru Ummah sebagai pondasi di studi berikutnya.

“Jangan berhenti di sini lanjut ke jenjang SD atau ibtidaiyah. Sehingga menjadi anak-anak yang berguna bagi masyarakat dan orang tua,” ketus Rahmat.

Hadir pada kesempatan itu, Camat Limboto Barat, Farid Mulyono Yusuf yang juga selaku orang tua siswa, Korwil Dikbud Kecamatan Limboto, Rukmin Doda, Pengawas Sekolah TK tingkat Kecamatan Limboto, Hj. Suharti Kiu, S.Pd.

Hadir pula Lurah Hepuhulawa, Rahmat Manguleta, S.STP, M.AP dan Lurah Dutulanaa, Arifin Kiayi Demak, S.STP, M.AP bersama istri serta pembina Yayasan Khoiru Ummah, Dr. Razak Umar, M.Pd.

Perlu diketahui, Homeschooling Group Khoiri Ummah saat ini membuka 2 layanan, Kelompok Bermain (KB) dan Taman Kanak-kanak (TK) dengan visi menyiapkan generasi Qur’ani, pemimpin peradaban mulia. (RG-56)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *