Polda Gorontalo

AKBP Emile: Kenaikan Pangkat Jadi Motivasi Kerja

346
×

AKBP Emile: Kenaikan Pangkat Jadi Motivasi Kerja

Sebarkan artikel ini
KAPOLRES Bone Bolango, AKBP Emile Reisitei Hartanto saat memimpin upacara kenaikan pangkat personil Polres Bone Bolango. (foto/istimewa)

GORONTALO (RAGORO) – Kenaikan pangkat merupakan hasil dari kerja keras, dedikasi serta prestasi kerja yang ditunjukkan personel. Dengan menyandang pangkat satu tingkat lebih tinggi, maka tugas dan tanggung jawab semakin besar.

Hal ini ditegaskan Kapolres Bone Bolango, AKBP Emile Reisitei Hartanto, saat memimpin langsung upacara kenaikan pangkat 53 personel dilingkungan Polres Bone Bolango, di Lapangan Apel Mapolres Bone Bolango, Senin (3/1/2022).

Hadir pada upacara kenaikan pangkat itu, Wakapolres Bone Bolango, Kompol Sudarsih, Para Kabag, Para Kasat, dan para perwira staf Polres Bone Bolango.

Adapun personil yang menerima kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi terdiri dari 2 Perwira Menengah (Pamen), 7 Perwira Pertama (Pama) dan 44 Bintara.

Kapolres Bone Bolango, AKBP Emile Reisitei Hartanto, menyampaikan selamat dan sukses kepada personel yang menerima kenaikan pangkat.

Emile berharap kenaikan pangkat ini dapat dijadikan sebagai motivasi dan semangat untuk lebih meningkatkan kinerjanya dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan tupoksi masing-masing.

Selain itu, kenaikan pangkat ini juga dapat meningkatkan kinerja dalam menunjang keberhasilan institusi Polri, terlebih dalam membantu pemerintah dalam percepatan vaksinasi.

“kepada seluruh personel yang naik pangkat, kiranya bisa menjadi agen vaksinasi ditengah masyarakat, agar herd immunity bisa cepat terbentuk,” tuturnya. (awal-46)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *