Muscab Bonebol Selesai Dengan Manis

540
ADV
10
Azan Piola

GORONTALO (RAGORO) – Satu dari 3 DPC PPP sudah bisa diselesaikan, dan penyelesaian Muscab DPC PPP Bone Bolango berakhir dengan manis, karena yang tampil sebagai pengganti Azan Piola adalah Dokter Shanty Harun.

Tampilnya istri dari Azan Piola merupakan langkah yang tepat. Azan sendiri sudah tak bisa maju lagi di Muscab karena dia sudah 2 periode lebih memimpin PPP di Bone Bolango dan dia sangat menyadari kalau dia tak bisa lagi menjadi Ketua dan DPP tak boleh mengeluarkan diskresi.

Menurut Azan, agar ada regenerasi di PPP, maka DPP mencabut pemberian diskresi. Jadi masa jabatan seorang ketua hanya boleh 2 periode, tak boleh 3 periode agar Ketua PPP semuanya orang-orang muda.

“saya sudah 12 tahun jadi Ketua, maka sudah waktunya untuk saya melepas jabatan ketua,” kata Azan. Wakil Ketua Dekan Bone Bolango ini memang masih sangat dibutuhkan PPP untuk menghadapi Pemilu 2024, tetapi dia tak boleh mendapatkan diskresi, karena ini akan menjadi preseden buruk, karena pasti daerah lain juga akan minta diskresi.

“masa Gorontalo boleh sementara daerah lain tak boleh,” katanya. Jadi kata Azan lagi, persoalan Bone Bolango sudah selesai, maka konsentrasinya tinggal ke Pileg dan Pilgub.

Apakah nanti PPP koalisi dengan Nasdem menampilkan Nelson-Hamim, atau Koalisi dengan Golkar dengan menampilkan Nelson-Idah atau Nelson-Marten.

Sementara untuk Pilbup Bone Bolango, Azan mengatakan dia akan maju di Pilkada kalau ada perintah partai. “saya siap maju kalau survei bagus dan dapat perintah partai,” katanya. (La Awal-46)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *