Editor : Sahril Rasid
LIMBOTO (RG.COM)— Badan Liga Sepak Bola Pelajar Seluruh Indonesia (BLiPSI) Provinsi Gorontalo melaksanakan seleksi sepak bola U-12 dan U-15 di lapangan Sport Center Limboto Minggu 7 /07/2024/sore tadi.
Seleksi tingkat Provinsi Gorontalo ini diselenggarakan guna mengikuti Seleksi tingkat Nasional U-15 di Semarang Agustus dan U-12 di Bogor September 2024 nanti, sebagai rangkaian Road to Thailand dan Road To Malaysia.
Seleksi Tahap 2 ini dibuka langsung oleh Ketua BLiPSI Gorontalo Prof. Nelson Pomalingo yang juga menjabat Bupati Gorontalo.
“Olahraga usia dini khususnya untuk cabang sepak bola ini adalah merupakan cikal bakal pembibitan atlet sepak Bola Gorontalo pada masa mendatang” terang Bupati 2 periode ini
Dengan menekuni sepak bola ditingkat Nasional maupun internasional, sepak bola bukan hanya sekedar hobi tetapi sudah merupakan salah satu profesi yang menjanjikan, lanjut Sang Deklarator Provinsi Gorontalo ini.
“Sebanyak 207 Pesepak Bola Cilik dari seluruh Kabupaten Kota se-provinsi Gorontalo mengikuti seleksi tahap 2 ini” beber Dr. Abdul Waris, sekretaris BLiPSI Gorontalo.
Lanjut Waris seleksi hari ini dilaksanakan dilapangan Sport Center dan lapangan Desa Pone kecamatan Limboto.
“Dari hasil seleksi tahap 2 ini ditetapkan sebanyak 20 atlet U-12 dan 20 atlet U-15 mewakili seluruh Kabupaten Kota se Gorontalo” tutup Awin Pomolango selaku panitia Seleksi ***