Image
Olahraga

Gorontalo Batal Tuan Rumah Asian Mini Football Championship 2023

2264
×

Gorontalo Batal Tuan Rumah Asian Mini Football Championship 2023

Sebarkan artikel ini
Drawing result Asian Mini Football Championship 2023 berlangsung di Aston Hotel Gorontalo Jumat (05/5/2023) lalu. (foto riel)

Penulis/Editor : Sahril Rasid

GORONTALO (RG.COM) Gorontalo batal menjadi tuan rumah Asian Mini Football Championship 2023.

Image

Kabar batalnya Gorontalo menjadi tuan rumahi jelas mengecewakan banyak pihak khususnya para pecinta olah raga.

Mengigat Asian Mini Footbal Championship 2023 berlevel dunia, juga menjadi ajang promosi Gorontalo khususnya di dunia pariwisata.

Padahal  International Federation (IMF) sudah melakukan berbagai persiapan termasuk sarana dan prasarana yang dinilai memenuhi syarat.

Bahkan dari Kementerian Pemuda dan Olah-Raga saat itu  dijabat Zainuddin Amali dan federasi sepak bola minifootball sudah menyatakan Gorontalo sudah layak menjadi tuan rumah even besar ini.

Sehingga telah dilakukan drawing Group yang dilaksanakan di Gorontalo, yang dihadiri  langsung Presiden Asia Mini Football Confederation Mohammad Addausari, dan delegasi 12 negara peserta.

Batalnya even dunia ini di Gorontalo disampaikan oleh Pj Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya saat rapat paripurna penyampaian Pertanggungjawaban APBD 2022 di Deprov Gorontalo Senin (26/6/2023) kemarin.

“ Pembatalan Asian Minifootball semula direncanakan Agustus  dengan alasan ketidaksiapan sarana dan prasarana dan infrastruktur, “ kata Ismail Pakaya dihadapan anggota DPRD Provinsi Gorontalo.

Selain itu, ketidaksiapan fasilitas pendukung dalam memenuhi layanan tim tim sepak bola dari negara negara peserta dari asia belum bisa dipenuhi.

Alasan pembatalan ini memang agak kontrakdiiksi dengan berbagai persiapan yang dilakukan.

Mengingat proses ditunjuknya Gorontalo sebagai tuan rumah, melalui proses seleksi termasuk soal sarana dan fasilitas pertandingan.

Tapi kemudian belakangan masalah pra sarana dan fasilitas yang menjadi alasan, tentunya menimbulkan tanda tanya besar.

Pasalnya kalau memang secara prasarana tidak mumpuni, kenapa tahapan kesiapan sampai pada tahap drawing group di Gorontalo.

Benarkah fasilitas dan sarana prasarana pertandingan yang menjadi masalah ? ataukah ada alasan yang yang ditutupi oleh pemerintah Gorontalo. ?

Atau karena bukan lagi Hamka Hendra Noer yang bukan lagi  Pj Gubernur Gorontalo sehingga kegiatan yang digagas ini batal dilaksanakan ?

Tentunya pertanyaan pertanyaan seperti ini wajar muncul, dan tentunya perlu penjelasan dari pemerintah Provinsi Gorontalo.

Seperti diberitakan Rakyat Gorontalo.Com beberapa waktu lalu.

Asian Mini Football Championship dilaksanakan 9-17 Agustus mendatang di Gorontalo.. Ada 12 negara yang ikut serta. Bahkan Jumat (5/5/2023  sudah dilakukan drawing group.

Indonesia berada di Group D, bersama Saudi Arabia –dan Malaysia

Drawing result Asian Mini Football Championship 2023 berlangsung di Aston Hotel Gorontalo Jumat (05/5/2023) lalu.

Dihadiri langsung presiden Asia Mini Football Confederation Mohammad Addausari dan delegasi negara negara peserta.

Ada dua belas negara peserta yang ikut serta Asian mini football Championship. Ke 12 negara ini dibagi dalam 4 Group.

Yakni Indonesia, Bahrain, Kazakhstan, Vietnam, Iraq, Singapore, Taiwan, Qatar, Iran, Thailand, Saudi Arabia, Malaysia.

Saat drawing terbagi dalam empat group A-D, yang masing masing Group dihuni tiga club.

Drawing pertama dilakukan oleh presiden Asia Mini Football Confederation Mohammad Addausari, yang disusul oleh pj Gubernur Gorontalo Hamka Hendar Noer, disusul sejumlah perwakilan negara peserta.

Dengan adanya drawing ini maka kepastian pelaksaaan Asian Minifootball Championship di Gorontalo pasti terlaksana.*****

Respon (0)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *