Headlines

Hadiri Munas AKPSI. Penjabup Boalemo, Menjaga Asa Potensi Sawit

208
×

Hadiri Munas AKPSI. Penjabup Boalemo, Menjaga Asa Potensi Sawit

Sebarkan artikel ini
Penjabup Kabupaten Boalemo Hendriwan di Munas AKPSI di Jakarta /// Jdl

JAKARTA (RAGORO) –Kabupaten Boalemo salah satu daerah yang membudidaya sawit. Sejauh mana peran sawit mendorong perekonomian masyarakat Boalemo ? Tentu masih menjadi harapan besar ke depan, sawit akan menjadikan Boalemo salah satu daerah sentra sawit di Indonesia. Potensi sawit inilah ke depan diharapkan bisa menggerakan sektor ekonomi dibidang perkebunan dan pertanian untuk Kabupaten Boalemo.

Setidaknya harapan ini tergambarkan dalam Musyawarah Nasional I Asosiasi Kabupaten Penghasil Sawit Indonesia (APPSI) , yang dilaksanakan di Hotel Mercure Ancol, Jakarta, Jumat (15/7/2022) kemarin,yang dihadiri langsung oleh Penjabat Bupati Boalemo Hendriwan.

Kepada sejumlah wartawan , Penjabup Boalemo Hendriwan menyampaikan, agenda utama yang dibahas dalam Musyawarah Nasional I Asosiasi Kabupaten Penghasil Sawit Indonesia (AKPSI) adalah komitmen bersama daerah penghasil sawit dalam memperbaiki tata kelola sawit Nasional dengan tujuan untuk memperjuangkan masa depan bangsa dan kesejahteraan para petani Sawit di Indonesia.

“Semoga dengan dilaksanakannya Musyawarah Nasional (Munas) I Asosiasi Kabupaten Penghasil Sawit Indonesia (AKPSI) bisa memperbaiki perekonomian masyarakat Indonesia, khususnya para Petani sawit yang ada di 160 Kabupaten di Indonesia,” ujar Penjabup Hendriwan.

Kegiatan tersebut dibuka Menteri dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian yang dihadiri Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati,Menteri Koordinator bidang kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan,Kapolri Listyo Sigit Prabowo dan para Bupati dari 160 Kabupaten di 21 Provinsi diIndonesia (rg-20)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *