LIMBAR (RG) – Anggota tim dapil III Kabgor A, Fadli Hasan, melaksanakan lanjutan reses perseorangannya, dengan menjaring aspirasi di desa Yosenegoro kecamatan Limboto Barat (Limbar).
Sejumlah aspirasi dari masyarakat yang turut dihadiri kepala desa setempat, terungkap, diantaranya permohonan lampu penerangan jalan di sejumlah ruas jalan di wilayah tersebut, yang diduga tidak lagi dibekali baterai atau accu, yang telah hilang. Sehingga, beroleh harapan dari Fadli, agar kelak turut dijaga bersama keberadaannya. Ada pula aspirasi terkait pengaspalan jalan yang dari dan menuju ke jalan Gorontalo Outer Ring Road (GORR), hingga peningkatan kesejahteraan para guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). (fahrudin)
Jaga Keberadaan Lampu Jalan
