Universitas Bina Mandiri Gorontalo

Pembekalan OJT Mahasiswa SI UMGO Angakatan II

157
×

Pembekalan OJT Mahasiswa SI UMGO Angakatan II

Sebarkan artikel ini
RANGKAIAN kegiatan Pembekalan On the Job Training (OJT) mahasiswa angkatan II tahun 2022, Program Studi (Prodi) Sistem Informasi (SI), Fakultas Sains dan Teknologi (FST), Universitas Muhammadiyah Gorontalo (UMGO), di Aula FST.

KAMPUS (RAGORO) – Program Studi (Prodi) Sistem Informasi (SI), Fakultas Sains dan Teknologi (FST), Universitas Muhammadiyah Gorontalo (UMGO), Sabtu kemarin (5/2), melaksanakan Pembekalan On the Job Training (OJT) mahasiswa angkatan II tahun 2022, di Aula FST. Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Rektor II, Dr. Salahudin Pakaya, Dekan FST, Dr. Talha Dangkua, Kaprodi Sistem Informasi, Wahyudin Hasyim M.Kom, Ketua Panitia OJT, Alter Lasarudin M.Kom, par dosen SI, tenaga penunjang akademik FST dan seluruh peserta OJT.

Sekretaris Panitia OJT angkatan II, Hilmansyah Gani, M.Kom, dalam laporannya mengungkapkan, bahwa OJT merupakan salah satu mata kuliah wajib di SI yang termasuk dalam kurikulum. “OJT sudah 2 kali dilaksanakan, yakni pada tahun 2020 dan tahun 2022 ini. Namun ada perbedaan pelaksanaan OJT angkatan I dengan angkatan II. Sebelumnya mahasiswa OJT ditempatkan di kantor atau instansi pemerintah. Kali ini, mahasiswa OJT akan melakukan pendampingan program desa berbasis digital sekaligus ajang promosi kampus UMGO,” ungkapnya.

Untuk lokasi OJT, lanjut Hilman, tersebar di 5 desa yang ada di Kecamatan Mootilango, yakni Desa Huyula, Desa Sidomukti, Desa Payu, Desa Paris dan Desa Pilomonu. Kegiatan ini diikuti oleh 27 peserta yang merupakan mahasiswa SI dan akan diberangkatkan ke lokasi pada pekan depan. “Mereka akan berada di 5 desa ini selama sebulan,” terangnya.

Selanjutnya, Dekan FST, Dr. Talha saat memberikan sambutannya nampak menitip pesan kepada para peserta OJT. Dia berharap para mahasiswa senior yang sudah memahami UMGO ini untuk dapat memberikan contoh yang baik kepada masyarakat. “Kalian dikirim bukan hanya sekedar mengaplikasikan ilmu yang didapat dari mata kuliah, namun juga ilmu agama yang telah didapatkan di kampus UMGO. Semua ini harus diimplementasikan saat berada di desa, jadi tolong jaga nama baik UMGO, FST dan Prodi SI. Saya yakin kalian dapat mempersembahkan karya terbaik di desa sesuai dengan bidang ilmunya masing-masing. Tetap semangat, jaga kesehatan dan selalu libatkan Allah,” harapnya.

Sementara itu, Wakil Rektor II, Dr. Salahudin saat memberikan sambutan sekaligus membuka pembekalan OJT
meminta kepada mahasiswa untuk selalu memanfaatkan peluang yang ada. “Kalian nantinya akan mempraktekkan ilmu di masyarakat, maka dari itu kalian harus pintar-pintar membangun komunikasi dan selalu membaca peluang yang ada di desa terkait potensi yang dapat dimanfaatkan untuk menciptakan suatu karya. Karena dengan turunnya kalian ke desa, menurut saya dapat memberikan feedback dari masyarakat sehingga memacu ketertarikan calon mahasiswa baru untuk masuk ke UMGO,” pungkasnya. (rg-63/HMS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *