KABGOR – Perusahaan air minum PDAM Kabupaten Gorontalo terus memberikan pelayanan terbaiknya dalam hal memenuhi kepuasan pelanggan.
Seperti yang dilakukan baru baru ini. Mereka langsung cepat tanggal dalam menangani kerusakan pipa saluran air yang ada dikawasan Tibawa.
“Saat terjadi kerusakan kami langsung melakukan pembenahan pipa transmisi di instalasi pengolahan air (PA) tibawa yg hanyut d terjang banjir,” ujar Direktur PDAM Rivo Hiola melalui Tomi Said.
Ini semua berangkat dari laporan masyarakat yang kemudian membuat kami langsung bereaksi cepat untuk memperbaikinya.
Wilayah pelayanan terdampak Desa Padengo, Haya gaya dan sekitarnya hingga ke arah bandara.
” Untuk itu kami PDAM Kabupaten Gorontalo memohonkan maaf atas kejadian itu kepada masyarakat,” ujarnya mengakhiri wawancara. (RG.53)