Provinsi

Isyaratkan Pamit, Pj Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya Berpesan ASN Pemprov Fokus Bekerja

562
×

Isyaratkan Pamit, Pj Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya Berpesan ASN Pemprov Fokus Bekerja

Sebarkan artikel ini
Pj Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya saat memimpin apel perdana ASN Provinsi Gorontalo hari ini 16/4/2024) (photo kominfotik)
  • Editor    : Sahril Rasid
  • Penulis   : Sri Fatmawar Dama SH

GORONTALO (RG.COM)—Jajaran ASN pemerintah Provinsi Gorontalo hari ini Selasa (16/4/2024) sudah kembali bekerja.

Padahal sesuai dengan kalender, hari ini masih libur.

“Harusnya apel perdana jajaran ASN  Rabu (17/4/2024) besok. Tapi kita semua tahu bahwa besok bertepatan dengan tradisi  perayaan hari raya ketupat. Jadi saya bijaksanai hari ini Selasa apel perdana saja,’ tukas Pj Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya

Namun ia mengigatkan Rabu besok bukan hari libur.

“  masuk kantor dulu. Lalu silahkan merayakan hari raya ketupat, tapi pulangnya harus tetap absen di kantor,” kata Ismail.

Menariknjya lagi di hadapan jajaran ASN saat apel perdana yang berlangsung di Halaman Museum Purbakala Popayato, Kota Gorontalo Selasa (16/04/2024) tadi pagi.

Pj Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya menyentil soal masa tugasnya yang akan berakhir 12 Mei bulan depan.

Pj Gubernur mengatakan, ia tidak pernah berhitung masa tugasnya sebagai Pj Gubvernur akan diperpanjang,

Artinya apapun kebijakan presiden nantinya mau diperparpanjang atau tidak ia tetap akan loyal. apalagi sebagai putra Gorontalo.

Untuk itu ia berharap kepada seluruh ASN baik pimpinan maupun staf untuk tidak terganggu kinerjanya jika nantinya ada pergantian penjabat kepala daerah nanti.

“Pesan saya untuk bapak ibu sekalian. Baik pak sekda, pimpinan tinggi pratama, teman – teman eselon tiga, fungsional, seluruh staf dan PTT, tidak usah pikirkan mau ada pergantian penjabat gubernur atau tidak,fokus bekerja saja,’ pesan Pj Gubernur Ismail Pakaya.

Karena menurutnya siapapun nanti yang akan ditugaskan oleh bapak presiden, pasti akan bekerja sebagai mana tugas tugas sebagai pimpinan.

“ Jadi bapak ibu tidak usah khawatir bekerja saja sebagaimana mestinya,” imbuhnya

Apel perdana diikuti  Sekretaris Daerah Sofian Ibrahim, asisten, staf ahli, jajaran pimpinan OPD, serta seluruh ASN dan PTT dilingkup Pemprov Gorontalo.

Apel perdana yang dilaksanakan bersamaan dengan apel Korpri dan Halalbihalal pasca lebaran itu, diakhiri dengan jabatan tangan maaf memaafkan seluruh ASN dan PTT dengan Penjagub dan Sekdaprov Gorontalo.******

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *