Editor : Sahril Rasid
GORONTALO (RG.COM)—Ronnie Sianturi penyanyi tenar tergabung Trio Libels gagal berkantor di senayan Jakarta. Ronnie penyanyi idola remaja tahun 90-an kalah suara dengan kandidat lainnya sebagai calon anggota legislatif DPR-RI dari Dapil Provinsi Gorontalo.
Dengan bendera Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Ronnie Sianturi memang mengejutkan kalangan masyarakat, dengan memilih Gorontalo sebagai Dapil pemilihannya.
Ronnie kalah bersaing dengan sejumlah nama besar berskala nasional, seperti Rachmat Gobel (Nasdema0 yang memperoleh suara diatas 100 ribu, Elnino Husain Mohi Ketua DPW Gerindra Provinsi Gorontalo, serta Rusli Habibie mantan Gubernur Gorontalo.
Namun demikian, kehadiran Ronnie Sianturi dengan PDI-Perjuangan di Gorontalo setidaknya mampu memberi perlawanan.
Pasalnya mantan suami penyanyi Atiek CB meraih suara cukup terbilang lumayan.
Hitungan sementara real quan KPU Provinsi Gorontalo Senin 19 Pebruari 2024 pukul 18.00 wita, Ronnie Sianturi berhasil meraup suara pribadi 16,979 dari suara partai secara keseluruhan 27.318 suara.
PDI-perjuangan berada di urutan 5 suara terbesar setelah Nasdem, Gerindra, Golkar, PPP lalu PDI-Perjuangan.
Sedangkan jatah kursi Provinsi Gorontalo untuk DPR-RI sebanyak 3 kursi saja.
Tapi sayang suara sekalipun sekalipun digabung dengan suara partai, Ronnie Sianturi tidak berhasil menuju Gedung Nusantara DPR-RI Jakarta.
Dengan demikian, Ronnie yang memang bukan kelahiran Gorontalo harus kembali ke Jakarta dengan tangan hampa. ******