HeadlinesOlahraga

Tournament Adhyaksa Cup U-17  Gorontalo Bergulir

282
×

Tournament Adhyaksa Cup U-17  Gorontalo Bergulir

Sebarkan artikel ini
Tournamen sepak bola bola Adhyaksa Cup U-17 se Kabupaten Gorontalo resmi bergulir Senin (21/8/2023) kemarin,
  • Editor   : Sahril Rasid
  • Penulis : Moh Tuken Tuna

GORONTALO (RG.COM)—Tournamen sepak bola bola Adhyaksa Cup U-17 se Kabupaten Gorontalo resmi bergulir Senin (21/8/2023) kemarin,

Tournamen yang digagas kalangan penegak hukum tersebut di buka langsung oleh Kajati Provinsi Gorontalo Purwanto Joko Irianto didampingi ketua ASKAB PSSI Kabupaten Gorontalo Nelson Pomalingo di lapangan sepak bola kecamatan Limboto Barat.

Tournamen itu ditandai dengan tendangan pertama Kajati Gorontalo Joko Irianto. Nantinya tournament ini akan digelar ditiap kecamatan se kabupaten Gorontalo mempertemukan tim U 17.

Pembukaan yang diawali dengan deviley beberapa perwakilan kecamatan dan dihadiri unsur forkopimda terdiri dari, Bupati, Kapolres, Dandim, Satradar, Kalapas Perempuan, Ketua DPRD, Kepala Pengadilan, hingga Kajari sendiri, beberapa diantaranya juga turut menjadi penendang bola tanda turnamen ini bergulir.

Kajati Purwanto Joko sangat mengapresiasi digelarnya turnamen ini. Turnamen yang sebagai ajang pencarian bakat atlet atlet muda potensial daerah untuk nanti bisa berkiprah diajang nasional maupun internasional.

Sementara itu Bupati Gorontalo selaku tuan rumah dan juga Ketua ASKAB PSSI Kabupaten Gorontalo juga sangat mengapresiasi gelaran Adhyaksa Cup ini, apalagi dihadiri dan dibuka langsung Kajati Gorontalo, Bapak Purwanto Joko Irianto, SH. MH

Selayang pandang Ketua Panitia pelaksana Jayusdi Rivai mengatakan ajang ini memang menjadi spirit kita dimana daerah ini punya club’ kebanggaan Persidago Gorontalo.

” Nah, perhatian itu datang juga dari Pak Kajari, yang kemudian mensupport kami selaku putra daerah agar bagaiamana Persidago ini muncul kembali. Tentu pula dengan menciptakan bibit bibit atlet muda potensial.” Ujarnya.

” Artinya adalah, pak Kajari saja punya perhatian besar untuk club kebanggaan kita, sementara kita sendiri tidak pernah berpikir untuk bagaimana memajukan kembali Persidago lewat pencarian bakat. Oleh karena itulah maka event ini bergulir.” Tukas Jayusdi.

Untuk itu, atas nama panitia, ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada forkopimda Kabupaten Gorontalo yang sangat mensupport kegiatan ini. Semoga kegiatan ini akan berjalan lancar tanpa kendala, dan terciptalah atlet muda potensial, bibit bibit muda unggul khusus cabang olahraga sepakbola. Hingga nantinya pula mampu membesarkan kembali nama club’ kebanggaan Persidago Kabupaten Gorontalo. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *