GorutPemkab Gorut

Bupati Gorut Lantik 21 Kades Terpilih Tahun 2022 dan 1 Penjabat

486
×

Bupati Gorut Lantik 21 Kades Terpilih Tahun 2022 dan 1 Penjabat

Sebarkan artikel ini
Pelantikan 21 Kades terpilih pemilihan kades serentak tahun 2022 dan 1 penjabat kades oleh Bupati Gorut, Thariq Modanggu. (Foto : kolase_hms_kominfo_prokopimgorut)

GORUT (RAGORO) – Bupati Gorontalo Utara (Gorut), Thariq Modanggu melantik dan mengambil sumpah 21 kepala desa terpilih hasil pemilihan kepala desa (pilkades) serentak tahun 2022, Rabu (04/01/2023).

Pelantikan dilaksanakan dalam dua sesi. Sesi pertama, bertempat di Aula Gerbang Emas, Kantor Bupati Gorut.

Pada kesempatan itu, Bupati melantik 17 kepala desa, terdiri atas 16 kepala desa terpilih dan 1 penjabat kepala desa.

Sementara di sesi kedua, bertempat di Gedung Al Indah, Bupati melantik 5 kepala
ke- terpilih se- Kecamatan Kwandang.

Ke- 22 Kades dan penjabat Kades yang dilantik, yakni, Kades Tolinggula Pantai Arifin Wasami, Kades Tolinggula Ulu Nanang Mopili (Kecamatan Tolinggula).

Kades Didingga Sarcito Potale, Kades Biau Husain Mangopa, Kades Potanga Marwan Rahim (Kecamatan Biau).

Kades Kikia Sadri M dan Kades Kasia Andri Usu (Kecamatan Sumalata).

Kades Deme II Syamsudin Karim Ngou, Kades Buladu Herlinda H Laniyo (Kecamatan Sumalata Timur).

Kades Dunu Indriyati Kulupani (Kecamatan Monano), Kades Tolango Rasdi Hulopi (Kecamatan Anggrek), Kades Ponelo Tommy Buheli (Kecamatan Ponelo Kepulauan).

Kades Dambalo Elwin Junus (Kecamatan Tomilito), Kades Langke Diana Surati (Kecamatan Gentuma Raya).

Kades Kotajin Amirudin Sunge dan Kades Buata Hartono Datau (Kecamatan Atinggola) serta Penjabat Kades Windu, Rafles Paneo (Kecamatan Biau).

Kades Bualemo Suleman Pakaya, Kades Posso Agusrianto Dali, Kades Moluo Pipin Karim, Kades Mootinelo Rustam S Madi dan Kades Pontolo Yun Fransiska Abd Gias (Kecamatan Kwandang).

Sebelumnya di tahun 2022 kemarin, Bupati telah melantik 12 kepala desa terpilih yang dilaksanakan secara terpisah dalam agenda pemerintahan.

Sehingga secara keseluruhan Bupati telah melantik 10 kepala desa pemilihan kepala desa serentak gelombang III tahun 2020 dan 23 kepala desa gelombang I tahun 2022 ditambah 1 penjabat kades. (RG-56)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *