HeadlinesOpening

Fraksi Golkar Cs Kembali Walk Out, Dihadapan Wabup Hendra Hemeto

428
×

Fraksi Golkar Cs Kembali Walk Out, Dihadapan Wabup Hendra Hemeto

Sebarkan artikel ini

GORONTALO (RG)-Kembali 16 anggota DPRD Kabupaten Gorontalo melakukan aksi walk out. Kali ini saat  Paripurna Ramperda APBD 2023. Ke 16 anggota DPRD ini dua diantaranya dua unsur pimpinan DPRD Irwan Daj dan Roman Nasaru, dari Golkar, Nasdem, PKS Hanura-Gerinda. Alasan walk out 16 DPRD ini sebagai tindak lanjut mosi tidak percaya, sejak pembahasan APBD-P Perubahan beberapa waktu lalu.

” Kami 3 fraksi dan 2 Pimpinan DPRD, selamanya tidak akan mengikuti yang dipimpin oleh Ketua DPRD (Syam T Ase),” ucap Irwan.
Menurut Irwan, sikap walk out yang dilakukan tiga fraksi adalah hak konstitusi yang dimiliki oleh setiap anggota DPRD. Tiga fraksi juga, kata Irwan, tak ingin membuat gaduh di gedung DPRD, imbuhnya.

Skorsing pun sempat diambil. Beberapa anggota menyarankan untuk membuka komunikasi mengajak lagi mereka. Namun hingga skorsing dicabut dalam lanjutan sidang, F16 tak kunjung datang.

Soal ini ketua DPRD Syan T Ase mengatakan, sebenarnya saat skorsing sudah ada komunikasi bahkan sempat ada titik temu. Namun tiba tiba berubah kembali, sejak mereka (Irwan-Roman) melakukan pembicaraan dengan 14 aleg lainnya.

Ia mengajak dua pimpinan ini berpikir secara bersama sama bagaiamana menyelamatkan APBD 2023 untuk kepentingan rakyat. ” Kita tanggalkan ego, emosi yang ada hari ini, tapi kemudian dua wakil ketua dengan persyaratan persyaratan,” Jelas Syam.

Dipertemuan itu sudah disepakati, dan dalam pembahasan anggaran bersama TAPD Insyaallah pimpinan DPRD akan bergantian memimpin rapat TAPD dan Banggar 2023.” Tapi ternyata mereka berubah lagi,” kata Syam. Namun demikian Syam T Ase mengatakan ia memilih melanjutkan paripurna setelah ke 19 Aleg DPRD meminta paripurna untuk dilanjutkan.

WAKIL BUPATI PILIH DIAM KETIKA GOLKAR WALK OUT

Sikap fraksi Golkar yang memilih walk out, tidak mendapat respon dari ketua DPD II Golkar Kabupaten Gorontalo Hendra Hemeto. Yang nota bene adalah wakil bupati. Walk outnya fraksi Golkar ini berlangsung dihadapan bupati dan wakil bupati Nelson Pomalingo dan Hendra Hemeto. Namun Hendra Hemeto sendiri hanya diam saat fraksi Golkar walk out.
Kata Dia, Partai Golkar sudah jelas sudah memasukan surat pemberitahuan ke DPRD, dan pada intinya partai Golkar pasti terdepan dalam pembahasan untuk kepentingan masyarakat di APBD ini. Wabup pun memastikan mereka akan hadir, ” Tinggal cara dan komunikasi antar pimpinan. Dan Segala sesuatu itu dibahas dibicarakan dalam rapat internal,” ucapnya. (qen)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *