Bonbol

Bupati Puji Pengabdian Kepala BPBD Bonebol

170
×

Bupati Puji Pengabdian Kepala BPBD Bonebol

Sebarkan artikel ini
BUPATI Hamim Pou didampingi Wakil Bupati Merlan S. Uloli menyerahkan SK Pensiun dan Dana Pensiun kepada Kepala BPBD Bone Bolango, Gagarin Hunawa, pada peringatan HUT ke-50 KORPRI, HUT ke-76 PGRI) dan Hari Guru Nasional tahun 2021. (F.AKP/Diskominfo)

BONE BOLANGO (RAGORO) – Tanggal 1 Desember 2021, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bone Bolango, Gagarin Hunawa, akan mengakhiri masa tugasnya sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) karena memasuki usia pensiun maupun purna tugas. Atas dedikasi dan pengabdiannya selama menjabat Kepala BPBD Bone Bolango yang dinilai berhasil dan luar biasa itu, mendapat pujian dari Bupati Bone Bolango, Hamim Pou. Kami mengucapkan terima kasih kepada Kepala BPBD Bone Bolango, Gagarin Hunawa, pengabdian yang luar biasa.

Pertanggal 1 Desember 2021 beliau akan mengakhiri masa tugas sebagai ASN. “terima kasih pak Gagarin, anda hebat sekali dan masih tetap segar,”ucap Bupati Hamim Pou, saat memberikan sambutan pada peringatan HUT ke-50 KORPRI, HUT ke-76 PGRI)dan Hari Guru Nasional tahun 2021 tingkat Kabupaten Bone Bolango, di lapangan Alun-Alun Bone Bolango, Senin (29/11/2021). Bupati Hamim pun mewakili jajaran pejabat di lingkungan Pemkab Bone Bolango memohonkan maaf dan menyampaikan terima kasih untuk kerja-kerja pria yang namanya terinspirasi dari kosmonaut Rusia, Yuri Gagarin itu.

“hari ini saya banyak melepas ASN yang memasuki masa pensiun. Saya sangat berterima kasih atas dedikasi mereka. Salah satu yang akan pensiun itu adalah pak Gagarin Hunawa, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah. Dia sungguh tangguh di lapangan. Pria yg namanya terinspirasi dari kosmonaut Rusia, Yuri Gagarin, 1 Desember nanti mengakhir masa bakti 30 tahun sebagai ASN,” ujar Bupati Hamim Pou. Bupati mengakui, dimana pun posisinya hingga hari ini menjadi Kepala BPBD, pak Gagarin sungguh tangguh di lapangan. ”karena itu, tidak ada yang lebih sekedar ucapan terima kasih dan insyaAllah silaturahmi di antara kita semua tetap berlangsung dimana pun kita berada dan dalam posisi apapun,” tandas Hamim. (awal-46)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *