Provinsi

Support untuk BUMDes

264
×

Support untuk BUMDes

Sebarkan artikel ini
Pertemuan pasca masa reses Deprov, antara Bupati Gorontalo Utara, Indra Yasin dengan Camat Sumalata Timur, Kades, BPD dan BUMdes Deme II, terkait pengelolaan Pulau Diyonumo, yang turut dihadiri oleh anggota Komisi II Deprov, Nasir Majid, akhir pekan kemarin.

BOTU (RG) – Keberadaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) yang tersebar dan begitu aktif di hampir setiap desa se provinsi Gorontalo, kian mendapat support dan dukungan dari jajaran Deprov Gorontalo. Karena, dari beragam aktivitas mereka, tidak sedikit turut memberi kontribusi akan kelanjutan pembangunan di desa-nya masing-masing. Termasuk dalam memberi geliat dukungan akan pengembangan ekonomi masyarakatnya.

Seperti yang kelak akan dilakukan oleh BUMDes Deme II di kecamatan Sumalata Timur, kabupaten Gorontalo Utara (Gorut). Dimana, jajaran BUMDes Deme II ini, mengaku mereka telah siap untuk mengelola potensi obyek wisata Pulau Diyonumo, yang ada di wilayahnya. Untuk sekiranya diharapkan dapat memberi efek atau dampak peningkatan ekonomi bagi kabupaten Gorut, khususnya di daerah dan masyarakat setempat.

Hal itu terakomodir disela-sela pertemuan bupati Gorut, Indra Yasin, dengan Camat Sumalata Timur (Sumtim), Kepala Desa (Kades) dan BPD desa Deme II, berikut para pengurus atau pengelola dari BUMDes Deme II tersebut. Yang turut dihadiri oleh anggota Komisi II Deprov, Muhammad Nasir Majid, pasca berakhirnya masa reses Deprov, akhir pekan kemarin.

Dari pertemuan di kediaman bupati Gorut itu, Camat Sumtim, dan aparat desa serta BUMDes Deme II, melakukan presentase soal pengelolaan Pulau Diyanumo tersebut. Yang notabene merupakan salah satu aspirasi yang terungkap, sejak masa reses di persidangan ketiga tahun 2020-2021 beberapa waktu lalu.

Alhasil, Bupati Gorut sangat senang, dan memberi respon positif, jika nantinya BUMDes Deme II yang akan mengelola Pulau Diyanumo tersebut. “Ini adalah antusias yang luar biasa dan patut kami (Pemkab) dukung. Olehnya, silahkan penataannya dilakukan dengan matang, agar bisa bertahan dalam jangka waktu yang panjang,” harap Bupati Gorut, saat itu.

Sementara, Nasir Majid, menyahuti, dirinya dari Deprov Gorontalo, akan turut mendukungnya. “Yang harapannya, dengan bakal pengelolaan Pulau Diyonumo oleh BUMDes Deme II, akan emberikan efek ekonomi kepada seluruh masyarakat sekitar.” sahut Nasir Majid. “Disisi lain, apa yang akan dilakukan oleh BUMDes Deme II ini, turut menggugah seluruh Pemdes (Pemerintah Desa) se provinsi Gorontalo, untuk menggali apa yang bisa dijadikan potensi di desa-nya masing-masing. Untuk dikelola demi mendukung pengembangan dan kelanjutan pembangunan di desa mereka sendiri,” pungkasnya. (ayi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *