Headlines

Wabup Gorut Jadi Pemateri Kuliah Umum di UMGO

196
×

Wabup Gorut Jadi Pemateri Kuliah Umum di UMGO

Sebarkan artikel ini
RANGKAIAN kegiatan Kuliah Umum Mahasiswa Semester III dan Mahasiswa Baru (Maba) yang merupakan yang merupakan aparat kecamatan Biawu dan Tolinggula, di kantor Camat Biawu, kabupaten Gorontalo Utara (Gorut).

KAMPUS (RAGORO) – Wakil Bupati (Wabup) Gorontalo Utara (Gorut), Thariq Modanggu, M.Pd.I, Sabtu kemarin (2/10), didaulat sebagai pemateri kuliah umum yang dilaksanakan oleh Fakultas Ilmu Sosial (FIS), Program Studi (Prodi), Administrasi Publik, Universitas Muhammadiyah Gorontalo (UMGO,) di Kantor Camat Biawu, kabupaten Gorut. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Mahasiswa Semester III dan Mahasiswa Baru (Maba) Administrasi Publik UMGO yang merupakan aparat kecamatan Biawu dan Tolinggula.

Dari pihak kampus nampak hadir Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Dr. Apris Ara Tilome dan Dekan FIS, Dr. Tri Susanti Lamangida, M.Si. Sementara dari pihak kecamatan Biawu, diantaranya Camat Biawu, Supriyadi Ibrahim, S.Pd serta Pengelola Kelas Pengembangan UMGO, Nurdin Uday, S.AP yang juga Alumni FIS UMGO, eks Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial (FEIS).

Dalam materinya, Thariq Modanggu lebih banyak memberikan motivasi akan pentingnya ilmu pengetahuan bagi masyarakat, terlebih di era teknologi seperti saat ini. “Di era yang serba digital ini, jika kita tidak cukup berilmu, maka kita akan ketinggalan informasi. Disinilah pentingnya ilmu pengetahuan untuk menuntun kita dalam kehidupan bermasyarakat,” ungkap Thariq yang juga kandidat Doktor itu.

Diluar daripada itu, Thariq sangat menapresiasi UMGO yang telah membuka kelas pengembangan di wilayah Gorut untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM) aparat dan masyarakat pada umumnya. “Saya harap UMGO bisa
mengirimkan data kepada saya terkait jumlah mahasiswa Gorut yang kuliah di UMGO. Insya Allah mereka akan menjadi perhatian kita untuk diberikan bantuan, baik untuk studi awal maupun akhir,” terangnya.

Sementara itu, Wakil Rektor III UMGO, Dr. Apris Ara Tilome atas nama pimpinan mengucapkan terima kasih atas respon positif yang diberikan pemerintah kabupaten (Pemkab) Gorut kepada UMGO dalam hal peningkatan SDM di daerahnya.

Sesuai informasi, jumlah mahasiswa baru Administrasi Publik yang merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN) kabupaten Gorut ialah sebanyak 17 mahasiswa, ditambah 2 mahasiswa yang merupakan wakli rakyat, alias Anggota DPRD Gorut. “Iya, ada 17 maba yang merupakan ASN Gorut dan 2 anggota DPRD. Saya kira kuliah umum ini dapat mengkomparasikan ilmu pengetahuan yang didapat dengan praktek yang terjadi pada proses pemerintahan, utamanya dalam pelayanan publik dan administrasi publik,” pungkas Ketua Prodi (Kaprodi) Administrasi Publik UMGO, Widya Kurniati Mohi, S.IP, M.Si. (rg-63/HMS)

 

LENSA KEGIATAN :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *