Kota Gorontalo

Guru Agen Perubahan, Haus Akan Ilmu Pengetahuan

299
×

Guru Agen Perubahan, Haus Akan Ilmu Pengetahuan

Sebarkan artikel ini
Walikota Marten A. Taha yang didampingi Kadis Pendidikan Kota Gorontalo saat mengikuti Wabiner, Jumat (27/8, Foto Hms).

PEMKOT (RAGORO)- Seiring dengan perubahan zaman yang ditandai dengan kuatnya arus modernisasi dan teknologi yang berjalan dengan begitu cepat, menuntut dunia pendidikan untuk beradaptasi dan memanfaatkan segala kemudahan yang tersedia.

Untuk menghadapi perubahan zaman, maka transformasi pendidikan dan proses pembelajaran kata Marten harus dilakukan, dengan ketentuan proses pembelajaran haruslah efisien dan mudah, baik guru maupun peserta didik.

Tantangan yang akan dihadapi oleh pendidik kedepan Marten sampaikan, akan semakin kompleks. Namun satu sisi tantangan itu kata Marten, semakin menarik sehiangga membutuhkan daya kreatif dari semua pemangku kepentingan dilingkungan pendidikan.

Dengan kata lain, ini nenuntut peran guru untuk menjadi agent of change (agen perubahan). “Guru harus mampu memberikan motifasi, memiliki semangat dalam melakukan perubahan ke arah yang lebih dan menjadi pribadi yang haus akan ilmu pengetahuan, “ujar Walikota Gorontalo Marten A. Taha saat memberikan sambutan pada kegiatan webinar bagi Kepsek dan Operator Sekolah agar memahami alur proses penhimputan data sehingga siswa dan tenaga pengajar bisa mendapatkan bantuan kuota belajar, secara virtual, Jumat (27/8/21) kemarin.

Pada kesempatam itu pula Marten mengajak para guru untuk selalu berinovasi dan terus berdedikasi terutama dalam situasi pandemi saat ini, dengan harapan agar proses pembelajaran berjalan nanti maksimal.

Prinsip ini juga kata Marten, menandai dimulainya demokrasi pengetahuan yang menciptakan peluang bagi setiap orang untuk memanfaatkan teknologi secara produktif.

“Saya sangat mengapresiasi upaya kerja sama antara Pemerintah Kota melalui Dinas Pendidikan dengan PT. Telkom Cabang Gorontalo, dalam mendukung proses pembelajaran online dimasa pandemi saat ini, “tandas Marten.(tr11).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *