Boalemo

Dinas Satpol-PP Komitmen Sukseskan 14 Program DAMAI

315
×

Dinas Satpol-PP Komitmen Sukseskan 14 Program DAMAI

Sebarkan artikel ini
Agus Parman Nahu, S.Ip,M.Si, memimpin rapat evaluasi kinerja. Agenda rapat evaluasi tersebut, dihadiri oleh seluruh pejabat struktural yang ada di lingkungan Dinas Satpol-PP Kabupaten Boalemo.

BOALEMO(RAGORO) — Sejak di pimpin oleh Agus Parman Nahu, S.Ip,M.Si, Dinas Satun Polisi Pamong Praja tersu berbenah dan memaksimalkan realisasin program serta tugas pokok dalam mengawal Peraturan Daerah (Perda) di Kabupaten Boalemo.

Kata Kasatpol PP Agus Parman Nahu, S.Ip,M.Si, ini semua dilakukan tidak lain, menindak lanjuti intruksi Pelaksana tugas Bupati Boalemo Anas Jusuf yang selalu menekankan disetiap kegiatan dimana, semua jajaran Dinas harus pro aktif terutama Kepala Dinasm Badan dan kantor hingga Camat dan Desa, untuk komitmen mensukseskan 14 program DAMAI (Darwis Moridu-Anas Jusuf).

Karena menurut Agus, di era sekarang dengan permasalahan yang semakin kompleks, maka seluruh jajaran pegawai di Dinas Satpol Kabupaten Boalemo harus mampu menyesuaikan diri untuk terus berinovasi dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara.

Bahkan untuk mensukseskan program DAMAI, dia selalu mengevaluasi dan pengendalian terhadap pelaksanaan program dan kegiatan, agar pencapaian target kinerja yang telah disepakati dapat terealisasi dengan baik. Sebab dengan rapat evaluasi, realisasi pelaksanaan program dan kegiatan berjalan sesuai rencana dan target.

“Rapat evaluasi ini penting sebagai media kita untuk mengevaluasi capaian kinerja dan merumuskan solusi serta langkah pengendalian yang diperlukan, manakala ditemukan masalah yang menghambat pencapaian target kinerja,” ungkap Kasat Pol PP Agus Nahu ketika diwawancara awak media, Jumat (20/8/2021).

Terakhir Kasat Pol PP Agus menambahkan, hasil rapat evaluasi disusun notulen rapat yang berisi catatan-catatan untuk kita evaluasi pada bulan berikutnya. “Dengan upaya seperti ini kita mengharapkan kinerja Satpol PP dan Damkar semakin baik lagi,” harap Kasat Pol PP Agus Nahu. (rg-45)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *