Kotagor

Ketua PKK Kota, Dampingi Walikota Serahkan AK dan Kartu KIA

139
×

Ketua PKK Kota, Dampingi Walikota Serahkan AK dan Kartu KIA

Sebarkan artikel ini
Ketua PKK, Jusmiaty Taha Kiayi Demak pada saat mendampingi Walikota menyerahkan AK dan Kartu KIA, Selasa (17/8, Foto Hms).

PEMKOT (RAGORO)- Ketua Tim Penggerak PKK Kota Gorontalo Jusmiaty Taha Kiayi Demak, dampingi Walikota Gorontalo Marten A. Taha serahkan Akta Kelahiran (AK) anak dan kartu KIA yang tepat lahir ditanggal 17 agsustus, secara simbolis, Selasa (17/8/21) kemarin.

Penyerahan akta kelahiran dan kartu KIA dilaksanakan oleh Pemerintah Kota Gorontalo bersama BUNDA PAUD Kota Gorontalo, menurut penjelasan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kota Gorontalo Yusriyanto Kadir, dimana Dinas Dukcapil Kota memiliki momen tersendiri dalam memeriahkan Hari kemerdekaan Republik Indonesia jatuh pada 17 Agustus setiap tahunnya.

Di momen ini, kata Yusriyanto, seluruh masyarakat Indonesia pasti menyambut secara antusias dan bangga. Rasa cinta Tanah Air yang begitu dalam terkadang sampai pada titik haru, jika mengingat kembali perjuangan para pahlawan dalam mengusahakan kemerdekaan bangsa ini.

Olehnya itu, di era modern seperti sekarang ini, di saat media sosial memainkan peran penting dalam kehidupan masyarakat, tak kala pentingnya juga kita dapat membagikan euforia momen kemerdekaan kepada semua orang tanpa batasan wilayah.

Salah satunya kata yus adalah penyerahan AK dan Kartu KIA kepada Warga yang bertepatan lahir anaknya ditanggal 17 Agustusus, dihari kemerdekaan RI. “Jadi anak yang lahir bertepatan 17 Agustus adalah merupakan tanggal kelahiran yang istimewa bagi anak maupun orang tua, sehingga dengan tanggal kelahiran tersebut akan mengingatkan hari terpenting dalam sejarah kemerdekaan RI, “ucapnya.

Sementara itu Walikota Gorontalo Marten A. Taha mengatakan, didalam memperingati detik-detik proklamasi disaat ini berbeda dengan pada hari-hari sebelumnya, dikarenakan masih dalam kondisi pandemi Covid-19.

Olehnya itu, Marten mengajak kepada masyarakat untuk bersatu dalam melaksanakan tugas demi kesejahteraan, dan keselamatan masyarakat kita.

“Mari kita bersama-sama secara bergotong royong, bersatu padu, sinergi dan berkolaborasi untuk melaksanakan tugas demi kesejahteraan masyarakat, “ujar Marten kepada awak media.

Dirinya juga mengatakan, dalam kemajuan melindungi masyarakat kata Marten, kita juga seharusnya patuh meningkatkan perlindungan kepada masyarakat. Dalam artian, disaat masyarakat itu dalam situasi terburuk, pada saat itu juga kita bagaimana meningkatkan kesejahteraannya.

“Menumbuhkan semangat berjuang, sepertihalnya ditengah-tengah pandemi Covid-19 saat ini, “ucap Marten. Berbicara kondisi pandemi saat ini, Keprihatin Pemerintah Kota Gorontalo kata Marten, selalu memberikan perhatian tersendiri, dengan cara memberikan berbagai santunan bantuan.

Demikian juga bagi para UKM di Kota Gorontalo. “Mereka yang tidak mampu kita bantu, mereka yang mengalami kekurangan kita bantu, kemudian juga bagaimana UKM-UKM yang sekarang mengalami penurunan pendapatan.

Kita angkat mereka, baik dari sisi permodalan maupun bantuan berupa sosialnya lainnya, “tutup Marten.(tr11).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *